UNIVERSITAS
ALTCOINS
Apa Itu Dogelon Mars (ELON) dan Bagaimana Cara Membeli ELON?

Apa Itu Dogelon Mars (ELON) dan Bagaimana Cara Membeli ELON?

Dogelon Mars (ELON) memukau dunia kripto dengan ambisinya menduduki Mars pada 2021 saat diluncurkan. Kini ELON hadir kembali dengan sejumlah pembaruan.

What Is Elon Kv

Butir-Butir Pokok:

  • Dogelon Mars (ELON), yang diluncurkan pada 23 April 2021, adalah koin meme berbasis Ethereum yang terinspirasi dari Dogecoin dan ambisi Elon Musk untuk menduduki Mars.
  • Pembuat ELON menyumbangkan separuh dari suplai tetapnya kepada Vitalik Buterin untuk diberikan kepada sejumlah DAO, yayasan, dan orang-orang yang mendukung misinya.
  • Dogelon Mars saat ini memiliki utilitas terbatas, tetapi mendukung proyek amal, seperti penelitian Stasiun Luar Angkasa Internasional dan bantuan untuk korban penipuan kripto.
  • Pada 18 Juni 2024, kapitalisasi pasar ELON mencapai US$97,51 juta dan diperdagangkan seharga US$0,0000001773 dengan token beredar sebanyak 549,6 triliun.
  • Meskipun ELON sangat spekulatif dan fluktuatif, komunitasnya yang kuat dengan misi amalnya mendorong potensi pertumbuhannya.

Apa Itu Dogelon Mars (ELON)?

Dogelon Mars adalah koin meme di jaringan Ethereum yang terinspirasi dari token Dogecoin yang populer serta aspirasi Elon Musk untuk menduduki Mars. Diluncurkan pada 23 April 2021, ELON mengalami kenaikan harga 3.600% pada Oktober 2021 sebelum memudar kembali ke posisi terendahnya yang baru pada akhir musim panas 2023. Pada awal 2024, token ini menjadi sangat populer dan harganya pun ikut terdongkrak bersama koin meme lainnya di seluruh pasar kripto yang menguat.

Meskipun Dogelon Mars tidak berafiliasi dengan Elon Musk atau SpaceX, pembuat dan komunitas pendukungnya menganggap ELON sebagai “token misi” ketimbang koin meme. Setelah diluncurkan, pembuatnya menyumbangkan separuh dari suplai token yang dibatasi hingga 1 kuadriliun itu kepada pendiri Ethereum, Vitalik Buterin, untuk didistribusikan kembali ke organisasi otonom terdesentralisasi (DAO) dan yayasan dalam rangka kegiatan amal. Para pembuatnya menaruh sisa token dalam pul likuiditas Uniswap, menempatkan 40 ETH atau sekitar $100.000 sebelum memusnahkan token yang mereka peroleh sebagai pertanda komitmen terhadap kesuksesan ELON.

Komunitas ELON juga mendukung kelangsungan serial komik yang menampilkan petualangan Dogelon Mars, kartun Shiba Inu yang dirancang menyerupai Elon Musk dan tersedia untuk dibeli sebagai NFT.

Pada 18 Juni 2024, kapitalisasi pasar ELON mencapai US$97,51 juta dan diperdagangkan seharga US$0,0000001773 dengan token beredar sebanyak 549,6 triliun.

Lihat harga Dogelon Mars saat ini dan grafik terkini.

Bagaimana Cara Kerja Dogelon Mars?

Dogelon Mars adalah token ERC-20. Setelah diluncurkan, para pendirinya menaruh separuh dari suplai token dalam pul likuiditas di Uniswap. Saat ini, suplainya tersedia untuk dibeli dan diperdagangkan. Pemegang juga bisa mendapatkannya sebagai donasi dari Vitalik Buterin.

Pada saat tulisan ini dibuat, Dogelon Mars memiliki tokenomi yang sederhana. Ada suplai tetap 1 kuadriliun token, yang separuhnya dipegang oleh Vitalik Buterin atau kelompok yang mendapat donasi darinya sehingga mengurangi suplai beredar. Meskipun ada wacana tentang fungsi masa depannya, ELON saat ini hanya terwakili oleh token itu sendiri, komik berbasis NFT, dan baru-baru ini peluncuran Dogelon AI, yang memungkinkan pengguna mencetak NFT dari gambar yang dihasilkan AI. Ini berarti sebagian besar nilai Dogelon Mars berasal dari sentimen pasar dan upaya komunitasnya untuk mendukung misi ELON.

Apakah Dogelon Mars Memiliki Kegunaan?

Selain Dogelon AI dan serial komik aslinya, Dogelon Mars saat ini tidak memiliki utilitas. Berbagai upaya sedang dilakukan untuk mengubah hal ini, dimulai dengan transisi pada April 2024 untuk menjadikan ELON sebagai organisasi otonom terdesentralisasi (DAO). Perubahan operasional ini makin memperkuat peran komunitas dalam mendorong inovasi proyek agar dapat meningkatkan utilitasnya.

Misi ELON dan Kerja Sama dalam Kegiatan Amal

Meskipun tidak memiliki kegunaan yang jelas, Dogelon Mars mendapat dukungan kuat dari komunitas yang percaya pada misi amalnya untuk mendukung kemajuan dalam kualitas kehidupan, perjalanan luar angkasa, dan kewarganegaraan yang baik. Salah satu pemegang ELON terbesar adalah Methuselah Foundation, badan amal nirlaba biomedis yang berusaha memperpanjang umur manusia, melalui sumbangan dari Vitalik Buterin. Bersama dengan Methuselah Foundation, komunitas Dogelon Mars turut membantu mendanai eksperimen di Internasional Space Station (ISS). Komunitas ini juga mendukung korban penipuan rug pull kripto yang mengincar airdrop token ELON.

Berapa Harga ELON pada 2024?

Setelah mencapai titik terendah dalam 2 tahun terakhir, sekitar US$0,0000001236 pada Agustus 2023, Dogelon Mars mulai bangkit dari keterpurukan, naik hingga mencapai US$0,0000003989 pada Maret 2024. Kenaikan 220% baru-baru ini sangat menarik bagi trader, begitu juga dengan kemudahan aksesnya.

ELON tersedia di berbagai bursa kripto papan atas seperti Crypto.com, tetapi apakah kita bisa menduga harganya akan terus naik dalam beberapa bulan mendatang?

Perkembangan terbaru seputar ELON telah membantu membangkitkan token ini pada 2024. Komunitas ELON yang kuat dengan misi amalnya menarik perhatian, dengan 468.000 pengikut di X pada saat artikel ini ditulis. Komunitas ini masih membahas rencana pengembangan utilitas token, meskipun hingga saat ini belum ada tindakan yang dilakukan. Sebagian besar suplai dipegang oleh pendukung misi tersebut, termasuk Vitalik Buterin dan Methuselah Foundation, yang berjanji tidak akan membanjiri pasar dengan token. Ada juga potensi dampak Bitcoin halving bulan April 2024, yang secara historis menyebabkan kenaikan harga di seluruh pasar kripto beberapa bulan setelah terjadinya halving.

Terlepas dari faktor-faktor tersebut, koin meme adalah produk yang sangat fluktuatif, dan popularitasnya bisa naik turun dengan cepat. Faktor makroekonomi di pasar kripto juga bisa berdampak sangat besar pada koin meme. Karena hal-hal yang takterduga ini, tidak ada yang bisa memastikan posisi ELON sepanjang tahun ini.

Cara Membeli ELON dengan Crypto.com

Untuk membeli ELON dan koin meme populer lainnya seperti Shiba Inu (SHIB), Dogecoin (DOGE), dan dogwifhat (WIF) di Crypto.com App sangat mudah. Beli ELON dengan USD, GBP, EUR, dan lebih dari 20 mata uang fiat lain, atau tukar token Anda dengan lebih dari 250 mata uang kripto lain, seperti BTC, ETH, SOL, dan banyak lagi.

Untuk memulai membeli ELON sekarang juga, tinggal unduh App secara gratis di Apple App Store atau Google Play Store. Setelah menginstal App, Anda akan dipandu melalui proses pendaftaran yang simpel hanya dalam beberapa menit.

Setelah App siap digunakan, Anda dapat mengisi akun dengan mudah melalui transfer bank, Apple Pay, atau kartu debit/kredit. Jika Anda menggunakan kartu atau Apple Pay, dana akan langsung masuk ke akun Anda. Jika Anda memilih transfer bank, perlu waktu 1 hingga 3 hari kerja sampai dana Anda muncul di App. Begitu dana masuk ke akun, Anda bisa langsung membeli ELON.

Simpulan—Haruskah Anda Membeli ELON?

Dogelon Mars adalah koin meme dengan pernyataan misi yang solid, dukungan dari pendiri Ethereum dan organisasi amal, serta komunitas yang loyal. Meskipun turun dari all-time high pada 2021, popularitas dan harga token ini mengalami kenaikan pada 2024, dan pembahasan tentang potensi utilitas pada token ini pun masih berlangsung. Terlepas dari itu, koin meme adalah aset yang sangat spekulatif dengan volatilitas yang signifikan. Banyak trader justru menginginkan volatilitas untuk mendapatkan potensi keuntungan yang tinggi, tetapi perlu diperhatikan juga adanya risiko yang dapat menimbulkan potensi kerugian.

Lakukan Uji Tuntas dan Riset Sendiri

Semua contoh yang tercantum dalam artikel ini hanya untuk tujuan informasi. Anda tidak boleh menafsirkan informasi tersebut atau materi lainnya sebagai nasihat hukum, pajak, investasi, keuangan, keamanan siber, atau nasihat lainnya. Di dalamnya sama sekali tidak terkandung ajakan, rekomendasi, dukungan, atau tawaran dari Crypto.com untuk berinvestasi, membeli atau menjual koin, token, atau aset kripto lainnya. Keuntungan dari pembelian dan penjualan aset kripto dapat dikenai pajak, termasuk pajak keuntungan modal, di yurisdiksi Anda. Setiap deskripsi produk atau fitur Crypto.com hanya untuk tujuan ilustrasi dan bukan merupakan dukungan, undangan, atau ajakan.

Kinerja masa lalu tidak menjamin atau mencerminkan kinerja masa depan. Nilai aset kripto bisa naik atau turun, Anda juga bisa kehilangan semua atau sebagian besar nilai aset yang Anda beli. Ketika menilai aset digital, Anda hendaknya melakukan riset dan uji tuntas sendiri untuk membuat penilaian terbaik, sebab setiap pembelian menjadi tanggung jawab Anda sepenuhnya.

Bagikan ke Teman

Siap memulai perjalanan kripto Anda?

Dapatkan panduan langkah demi langkah untuk mengatur
sebuah akun dengan Crypto.com

Dengan mengeklik tombol Kirim, saya menyatakan telah membaca Pemberitahuan Privasi Crypto.com tempat kami menjelaskan cara kami menggunakan dan melindungi data pribadi Anda.

Crypto.com Mobile App